Skip to main content

Posts

Showing posts from June, 2016

Jika Ini Memang Waktuku (Puisi)

Jika Ini Memang Waktuku Jika ini memang waktuku, lantas mengapa seakan jarum jam itu bergerak menusuk? Jika ini memang waktuku, kenapa angka tak beraturan, hanya membuat geli hati Jika ini memang waktuku, berikan sedikit waktu menghela gelisah Dan jika ini waktuku, kabarkan kegembiraan itu dengan lirih. -gladyoralyanto

Sudut Pandang (Puisi)

Sudut Pandang Mereka tau dan melihat depannya bukan dalamnya Mereka tau dan melihat fisiknya bukan hatinya Mereka tau dan memandang bebannya bukan perjuangannya Mari ubah sudut pandang tentang sosial sebentar temanku Coba untuk terjun mengikuti akan tau dalamnya Buka diri, Kenali dan dekati maka akan tau hatinya Hadapi bebannya maka akan tau manfaat perjuangannya Hidup tidak semulus yg dibayangkan, hidup ada prosesnya tidak instant didapatkan. Jer basuki mawa beya, sukses butuh biaya pengorbanan -gladyoralyanto

Malam Pemikir (PUISI)

Malam Pemikir Malamku tengah berdendang Ketika aku berbincang intim dengan angin Katanya tiada lagi awan menerpa Sedikit ragu kurasa dapatinya Hembusan memberi arah perlahan Tanah dipijak semakin ada jarak Kata lain, layarku terkembang angin menghilang Bagaimana wujudnya malam ini? Malam memaksa berpikir Bisiknya berjuang tidaklah mudah Tubuh dihempas diatas hasilnya kapas Tidur sejenak untuk ringan terasa Walaupun angin tak menemani Serta malam tengah memaksa berpikir Apa yang terjadi dibalik itu Terlena didapati, sebab tipu daya semata Semakin tertera ditengah candanya malam Perjalanan pun harus terus diperjuangkan Jangan menoleh kebelakang Jika ada padamnya api didalam kisah ini Yakinkan dengan perlahan, dan Kerjakan dengan senyuman -gladyoralyanto

Isyarat Makna (Puisi)

Isyarat Makna Mata bukan hanya dua Ketika salah mengira, baiknya membuka kembali Pesan hidup didapatkan setiap waktu Disitu juga alam mengisyaratkan Tangkap dan baca dengan tenang Karena, Mata memang tidak hanya dua, apabila disadari dalam renung Kemudian Mulut berucap kata Namun sadar atau tidak, itu bukan sekedar kata Bahkan bisa menjadi sebuah makna Makna yang bersembunyi, dan kata mengelabhui Sadari semua terdapat pesan tersirat dibaliknya Jika ingin mendapat sebuah makna Pahami dengan perlahan -gladyoralyanto

Jika Waktu(ku) PUISI

Jika Waktu(ku) Jika waktuku datang Jangan kau berikan lara pedih Bila waktuku datang Jangan kau beriku kotak berisi tulisan berlembar Jika nanti aku datang Jangan beri alas kaki itu dikakiku Bila waktuku memang datang Isilah hati jiwa dengan baik dan indah Jika tepat hariku datang Batin lahir terimalah dengan mengerti Bila kau tak mengerti tulisan ini Carilah artinya dan temani waktuku -gladyoralyanto

Teman Lama Hilang (Puisi)

Teman Lama Hilang Teman aku ingin menuliskan ini Ketika perih menghampiri Risau melanda, didepan kebimbangan Rindu seakan meninggi Cerita demi cerita tlah berlalu Tanpamu disisi, dan semua pergi Kau yang dulu menuntun Hati berputar berubah Aku menunggu disitu Keenam kata mereka Angka 6 begitu hangat bersama kita Teman kini kenapa kau jauh Datanglah kembali dengan suara hati Dengan harum wewangimu Teman maaf waktu itu tlah menutupmu Biarkan terbuka kembali Jika itu jalannya, temani dan tuntunlah -gladyoralyanto